AndroidBerita GameEsportsGameiOSMobileMobile LegendsMPL ID S14MPL ID Season 14Turnamen Mobile Legends

Hasil MPL ID S14 Week 2: Derby STM Jadi Milik Sang Robot Merah

Pertandingan seru kembali tersaji dalam ajang MPL ID Season 14 week 2 hari kedua yang mempertemukan tim Bigetron Alpha vs Alter Ego. Pertandingan kali ini adalah pertemuan yang bertajuk derby STM.

Dalam duel yang penuh ketegangan ini, Bigetron Alpha menunjukkan performa superior dengan mengalahkan Alter Ego secara meyakinkan dengan skor 2-0 tanpa balas. Keberhasilan ini tidak hanya menambah poin bagi Bigetron Alpha, tetapi juga mempertegas dominasi mereka di kancah kompetisi.

Sementara Alter Ego harus segera berbenah untuk menghadapi pertandingan-pertandingan selanjutnya. Suasana pertandingan yang berisikan sorakan dari para penggemar semakin menambah semaraknya derby ini, menjadikannya salah satu momen paling penggemar MPL tunggu-tunggu musim ini.

Hasil Pertandingan Bigetron Alpha vs Alter Ego

Hasil Bigetron Alpha vs Alter Ego MPL ID S14
Hasil Bigetron Alpha vs Alter Ego MPL ID S14 | MPL Indonesia

Dalam pertandingan ini, BTR menurunkan skuad terbaiknya. Seperti pada minggu sebelumnya, BTR menerapkan strategi bermain yang hati-hati dan disiplin pada game pertama. Mereka juga sesekali melakukan serangan untuk mencoba menembus pertahanan Alter Ego.

Pada game pertama, Alter Ego tampak belum dapat menunjukkan performa terbaiknya, terlihat dari keterlambatan mereka dalam menghangatkan permainan. Tim ini sering kali kecolongan dalam merebut objektif penting, yang seharusnya menjadi fokus utama mereka.

Pola permainan yang tidak mengalami perubahan signifikan membuat mereka mudah terbaca oleh lawan. Hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh BTR, yang berhasil meraih kemenangan dengan cepat, memanfaatkan setiap kesalahan yang dilakukan oleh Alter Ego dan mengoptimalkan strategi mereka untuk mengamankan setiap kesempatan yang ada.

Memasuki game kedua, baik BTR maupun Alter Ego menunjukkan permainan yang lebih berhati-hati, seolah-olah mereka ingin menghindari kesalahan yang dapat berakibat fatal. Namun, meskipun menjaga ritme permainan, kedua tim tetap tak ragu untuk terlibat dalam pertempuran ketika berebut turtle dan lord.

Emann
Emann

Dalam momen-momen krusial tersebut, Alter Ego berhasil tampil lebih dominan. Hal ini berkat penampilan mengesankan dari Nnael yang menunjukkan keterampilan dan strategi yang matang. Keberanian dan ketepatan Nnael dalam memimpin timnya menjadi kunci dalam meraih keunggulan di tengah ketatnya persaingan, menjadikan Alter Ego lebih unggul dalam perebutan objektif penting tersebut.

Pada game kedua, Nnael menunjukkan performa yang mengesankan dengan mencatatkan triple kill yang luar biasa. Ia juga berhasil mengamankan tiga turtle untuk timnya. Namun, memasuki mid game dan late game, intensitas permainan Alter Ego mulai menurun. Hal ini memberikan celah bagi BTR untuk mengambil alih kendali.

Dengan strategi yang terencana, BTR melakukan penekanan yang efektif dan berhasil melakukan comeback spektakuler, membalikkan keadaan dan meraih kemenangan yang tak terduga.

Keberhasilan BTR ini menegaskan betapa dinamisnya permainan dan pentingnya menjaga konsistensi hingga akhir pertandingan. Hasil 2-0 atas Alter Ego membuat BTR mengamankan kemenangan ketiga di MPL ID S14.

✅DownlOad👉🟪 CLICK HERE TO WATCH LINK

Back to top button