AndroidGameMobileTips

Tips Cara Mengisi Energi di Ojol The Game, Game yang Dimainkan Windah Basudara

Dalam game Ojol The Game, pemain akan berperan sebagai pengemudi ojek online (ojol) dan diberi tugas untuk menyelesaikan misi tertentu. Untuk berhasil menyelesaikan setiap misi atau pesanan, pemain harus memastikan bahwa energi dan bensin kendaraan dalam permainan selalu cukup. Oleh karena itu, Dafunda akan membagikan tips mengisi energi di Ojol The Game.

Ojol The Game adalah sebuah permainan yang telah mencuri perhatian akhir-akhir ini. Dikembangkan oleh CodeXplore, game ini telah diunduh oleh lebih dari 5 juta pengguna di Google Play Store dan mendapatkan rating 4.6 bintang.

BACA JUGA:

Berikut Cara Mengisi Energi di Ojol The Game

Bagaimana cara mengisi energi Ojol The Game agar dapat terus melanjutkan misi? Berikut ini adalah beberapa tips lengkapnya.

1. Cara Mengisi Energi di Ojol The Game

Cara-mengisi-energi-di-ojol-the-game
Cara-mengisi-energi-di-ojol-the-game | CodeXplore

Saat menjalani misi dalam Ojol The Game, penting untuk memantau indikator energi yang terletak di bagian kiri layar. Jika energi habis saat sedang menjalankan tugas atau dalam proses pesanan, pemain akan diberi pilihan untuk menukar koin atau menonton iklan sebagai pengganti energi yang telah habis.

Namun, energi dalam permainan Ojol The Game dapat diisi ulang dengan membeli makanan atau minuman. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengisi energi dalam Ojol The Game:

  • Hidupkan kendaraan kamu terlebih dan cari toko.
  • Masuk ke lingkaran sesuai dengan petunjuk yang diberikan.
  • Kemudian, pengguna akan melihat tab Player Shop yang muncul dan tab menu tersebut.
  • Kamu dapat membeli makanan atau minuman sesuai dengan kebutuhan. Penting untuk memastikan bahwa kamu memiliki cukup uang untuk melakukan pembelian tersebut.
  • Setelah melakukan pembelian, tubuh kamu akan mendapatkan tambahan energi secara otomatis.

Ada beberapa opsi makanan dan minuman yang tersedia untuk dibeli dalam permainan Ojol The Game yang dapat meningkatkan energi karakter kamu, berikut daftarnya:

  • Air mineral 3000 – 4 energi
  • Burger 5.000 – 8 energi
  • Mie Rebus 3.850 – 6 energi
  • Mie Bakso 4.550 – 7 energi
  • Pecel lele 5.600 – 8 energi
  • Ikan Bakar 10.500 – 15 energi

2. Cara Mengisi Bensin di Ojol The Game

Cara-mengisi-bensin-di-ojol-the-game
Cara-mengisi-bensin-di-ojol-the-game | CodeXplore

Selain memperhatikan ketersediaan energi, penting juga untuk memastikan bahwa kendaraan kita memiliki pasokan bensin yang cukup. Jika indikator bensin di dalam permainan menunjukkan angka yang semakin menipis, langkah yang perlu kita lakukan adalah segera mencari stasiun pengisian bahan bakar (SPBU). Berikut adalah langkah-langkah untuk mengisi bensi di Ojol The Game:

  • Pertama naik ke kendaraan dan cari SPBU.
  • Ketika kamu sampai di SPBU, kamu dapat menghentikan motor kamu di sekitar lingkaran untuk memulai proses pengisian bensin.
  • Pada layar tab pengisian bensin, akan terlihat informasi tentang harga bensin per liter, kapasitas bensin yang terisi, dan total harga yang perlu dibayarkan.
  • Panel indikator bensin akan bertambah secara otomatis ketika kita membeli bensi.
  • Setelah mengisi bensin, aktifkan aplikasi untuk dapat mengambil orderan kembali.
Link-download-game-ojol-the-game-mod-apk
Link-download-game-ojol-the-game-mod-apk | CodeXplore

Ojol The Game adalah sebuah permainan simulasi yang tersedia di platform android yang memungkinkan pemain untuk merasakan pengalaman menjadi seorang tukang ojek online. Game ini menawarkan konsep yang unik dengan menggambarkan kehidupan sehari-hari di Indonesia.

Tidak dapat dipungkiri bahwa profesi tukang ojek online saat ini sangat menjanjikan dan banyak diminati oleh orang-orang di berbagai kota di Indonesia. Jika kamu tertarik dan ingin mencoba permainan ini, Anda dapat mengunduhnya terlebih dahulu melalui link berikut: Download game Ojol The Game Mod APK.


Demikianlah beberapa tips cara mengisi energi di Ojol The Game. Setelah membaca artikel ini, apakah kamu langsung mencoba tips yang kami berikan? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

✅DownlOad👉🟪 CLICK HERE TO WATCH LINK

Back to top button